WahanaNews-Sumbar | PT PLN (Persero) siap menggelontorkan suplai listrik sebesar 750 kilo volt ampere (kVA) untuk mendukung World Surf League (WSL) 2022 atau Liga Selancar Dunia di Banyuwangi, Jawa Timur.
General Manager PLN UID Jawa Timur, Lasiran di Surabaya, Rabu, mengatakan, ajang itu akan digelar pada 28 Mei hingga 6 Juni 2022 di Pantai Plengkung (G-Land), Tegaldlimo, Banyuwangi, Jawa Timur.
Baca Juga:
Sambut Masa Tenang Pilkada Jakarta, KPU Jakbar Gelar Panggung Hiburan Rakyat
"Suplai listrik akan disebar di beberapa titik, seperti penginapan, broadcast center, tribun helipad, judge tower lepas pantai, VIP tower, medical center serta lokasi strategis lainnya," kata Lasiran, dalam siaran persnya.
Penyiapan suplai ini, kata dia, sebagai komitmen PLN untuk memberikan pelayanan yang terbaik, agar event berskala internasional tersebut dapat berjalan aman dan lancar.
"PLN pun telah berpengalaman dalam menghadirkan listrik yang andal dan berkualitas pada berbagai event, baik event dengan skala nasional maupun internasional," katanya.
Baca Juga:
Sekjen GEKIRA Partai Gerindra: Pemilukada Damai Bukti Rakyat Cerdas
Lasiran mengatakan, saat ini PLN telah melakukan survei lokasi untuk menghitung kebutuhan listrik, serta melakukan pembangunan infrastruktur kelistrikan untuk rangkaian acara WSL 2022.
"Pembangunan infrastruktur kelistrikan sudah mulai dilakukan PLN sejak akhir April 2022, terpantau di lapangan pembangunan tiang dan penarikan Jaringan Tegangan Rendah (JTR), hingga upgrating trafo distribusi telah selesai dibangun," katanya.
Ia mengakui bahwa progres pekerjaan yang telah dilakukan pihak PLN yakni Upgrating trafo dari 200 kVA menjadi 250 kVA, penanaman tiang untuk suplai Judge Tower lepas pantai, Penarikan Kabel JTR untuk mensuplai VIP Tower & Medical Center, serta pemasangan dan penarikan JTR suplai Judge Tower Lepas Pantai.