WahanaNews Banten | Kapolsek Serang Kompol Bambang Wibisono menghadiri acara Zoom Meeting mengenai Pelaksanaan Pemungutan Suara pada Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) Serentak di Kabupaten Serang 2021 di Kantor Pendopo Bupati Serang, Minggu (31/10/2021) pagi.
Kegiatan tersebut untuk melaksanakan sosialisasi dan edukasi terhadap masyarakat agar pelaksanaan Pilkades berjalan dengan lancar dan aman.
Baca Juga:
Carita Kakek yang Dituduh Curi Ayam Sakral Ibu Kades di Bojonegoro, Dibebaskan Hakim
Selain itu, kegiatan tersebut juga digunakan untuk mengimbau kepada KPPS beserta anggota agar selalu berkoordinasi guna menciptakan aman, nyaman dalam pelaksanaan Tahapan Pemungutan Suara Serentak 2021 di Kabupaten Serang.
Hadir dalam kegiatan itu diantaranya Wakil Bupati Kabupaten Serang, Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Serang, Kapolres Serang Kabupaten, Kapolres Serang Kota, Kapolres Cilegon, Dandim 0602 Serang, Dandim 0623 Cilegon, Panitia Pemilihan Kabupaten Serang, dan Forkopincam se-Kabupaten Serang.
Kapolsek Serang Kompol Bambang Wibisono mengatakan masyarakat harus dapat berrpartisipasi serta turut serta menjaga kamtibmas pilkades yang aman.
Baca Juga:
Dinilai P2KD Curang ,Pj Bupati Aceh Singkil Diminta Batalkan Hasil Pilkades Situbuh Tubuh
Kompol Bambang menambahkan, pagelaran Pilkades Serentak Tahun 2021 ini juga tetap menerapkan protokol kesehatan.
“Walaupun dalam kondisi pandemi saat ini, nilai pesta demokrasi dalam kontestasi pilkades jangan pernah hilang. Massa pendukung harus lebih bijak mengimplementasikan suara dan haknya hingga selesai proses pemilihan. Semoga dapat menghindari kerumunan dan menjauhi tindakan anarkis yang dapat menyalahi aturan dan perundang undangan yang disepakati,” harap Kompol Bambang. [Tio]