"Kalau terkait pemeriksaan petugas KPU dan Bawaslu, kita agendakan kembali. H-1 mungkin nanti kita cek kembali untuk memastikan bahwa tim KPU dan Bawaslu sangat ready untuk tempur," ujar Allin.
Diketahui, pada Pemilu 2024 di Kota Tangsel terdapat sebaran 3.824 TPS. Setiap TPS terdapat tujuh orang KPPS. Maka total keseluruhan anggota KPPS di Tangsel sebanyak 26.768 orang.
Baca Juga:
Kepala DLH Banjarmasin Sebut Produksi Sampah Organik Lebihi 300 Ton Per Hari
Pemilu 2019 lalu ratusan orang panitia penyelenggara pesta demokrasi lima tahunan meninggal dunia akibat sakit. Waktu tugas yang panjang disertai riwayat penyakit menjadi pemicu utama.
Sedangkan di Tangsel ada tiga orang yang meninggal dunia saat Pemilu 2019 lalu. Dua orang KPPS dan satu petugas pengawas TPS.
[Redaktur: Sutrisno Simorangkir]