WahanaNews - Banten | Kepala Staf TNI AD, Jenderal TNI Dudung Abdurachman menghadiri Gebyar Expo UMKM Provinsi Banten dalam upaya pengembangan UMKM di Banten sekaligus pameran persenjataan di alun-alun barat Serang, Banten, Senin (26/12/2022).
Ia hadir didampingi Komandan Korem 064/Maulana Yusuf, Brigadir Jenderal TNI Tatang Subarna, beserta Pj Gubernur Banten, Al Muktabar, dan forkopimda Provinsi Banten meninjau serta mendorong UMKM untuk menjadikan gelaran ini wadah pengenalan produk usaha Mikro menengah ke bawah yang telah menyangga kekuatan ekonomi masyarakat.
Baca Juga:
Cegah Prajurit TNI Terlibat Judi Online KSAD Jenderal Maruli Turun Gunung
"Pada saat awal menjabat Kasad, saya mendapat perintah dari presiden untuk membantu mensejahterakan masyarakat kala pasca Covid-19," ujar Kasad.
Ia mengatakan, kegiatan tersebut dilakukan dalam rangka mendorong kepada pelaku UMKM agar lebih berkembang. Dalam kegiatan tersebut pihaknya juga membagikan seribu paket sembako kepada keluarga kurang mampu, veteran, serta paket Natal.
Ia juga mengatakan, dia turun gunung atau ikut serta untuk membantu masyarakat dengan berbagai kegiatan yang dilakukan pasca Covid-19, sehingga berdampak pada menurunnya nilai ekonomi.
Baca Juga:
Mentan Amran dan KASAD Jenderal Maruli Panen Bawang Merah di Kawasan Urban Farming Bekasi
"Kita lakukan kegiatan seperti ketahanan pangan, menunjang kebutuhan air bersih, menjadi orangtua atau bapak asuh penanggulangan kekerdilan pada anak, lumbung pangan, hingga mendorong UMKM dari mulai Kasad hingga tingkat Danramil dan Babinsa," katanya.
Hal itu merupakan upaya Pemprov Banten dan kabupaten/kota guna mengendalikan perekonomian sesuai instruksi pemerintah pusat dengan kreatif masyarakat memberdayakan pelaku UMKM.
Sementara itu, kata dia, pameran persenjataan merupakan bagian dari tanggung jawab TNI untuk memperkenalkannya terhadap rakyat atau masyarakat.