Tanpa diketahui, Kamila kemudian hadir melalui pintu samping ruang paripurna,membawa bouquet bunga dan menghampiri ibunya yang sudah dibuat terharu dan menangis melalui video yang ditampilkan. Pelukan erat Kamila membuat Tatu semakin terharu.
Tidak sampai di situ, sejumlah anak pendidikan anak usia dini (PAUD) beserta gurunya mengikuti Kamila membawa karangan bunga. Ada satu anak bernyanyi lagu ‘Kasih Ibu’. Tangis haru Tatu semakin mendalam. “Terima kasih sayang, ibu-ibu kecil, selamat Hari Ibu,” Tatu menyapa anak-anak.
Baca Juga:
Netanyahu Resmi Jadi Buronan Setelah ICC Keluarkan Surat Perintah Penangkapan
Belum selesai, Tatu dikejutkan kehadiran Wulan Lida, jebolan Liga Dangdut Indosiar asal Kecamatan Cikande dengan membawakan lagu ‘Doaku’ yang punya lirik segenap doa untuk para Ibu. Usai menyanyi, Wulan kemudian memeluk Tatu. “Harus jadi perempuan yang kuat, yang hebat, yang sayang keluarga, yang sayang Ibu. Harus kuat,” Tatu berpesan kepada Wulan dengan isak tangis haru.
Kepada wartawan, Tatu mengaku tidak tahu akan ada kejutan. Kamila pun ketika keluar rumah pagi hari, hanya bilang ada pembuatan video. Apalagi ketika seluruh lampu ruangan paripurna padam, membuat kaget karena acara baru selesai. “Terima kasih telah membuat kejutan luar biasa, sangat terharu, dan menjadi motivasi untuk semangat memberikan terbaik untuk keluarga dan bermanfaat untuk sesama,” ujarnya.
Tatu berpesan kepada para perempuan. Menurutnya, saat ini tidak hanya soal gender atau harus sejajar dengan laki-laki. Perempuan juga harus kuat menjalankan kewajiban dalam keluarga, membangun daerah, dan membangun Bangsa.
Baca Juga:
Polisi Tembak Polisi di Solok Selatan, Kasus Masih dalam Penyelidikan
“Perempuan adalah madrasah pertama bagi putra-putrinya, harus pintar, bukan hanya hitungan matematika, tetapi juga membentuk dan membangun karakter anak-anaknya. Untuk perempuan, semangat terus belajar, memperkuat kebersamaan,” ujar Tatu. [afs]