“Kontrol transaksi penggunaan energi listrik di Bali haruslah berkualitas, dan untuk mewujudkannya, tentunya hal ini menjadi motivasi bagi kami agar pelayanan listrik lebih meningkat sebagai layanan kelas dunia,” katanya.
Di pihak lain, perwakilan SGCC Li Ming selaku Deputy CTO of State Grid & Executive Director of State Grid Marketing and Sales Department menyampaikan apresiasinya dan komitmennya dalam mengawal program AMI untuk membantu PLN dalam meningkatkan pelayanannya khususnya pada pencatatan penggunaan energi listrik.
Baca Juga:
ALPERKLINAS Imbau Konsumen Percayakan Perbaikan dan Pemasangan Instalasi Listrik pada Ahlinya
“Kami memahami ekspektasi PLN, dan kami percaya bahwa apa yang sudah dilakukan melalui program kWh meter AMI ini akan segera dirasakan manfaatnya,” kata Li Ming.
Dirinya berharap kinerja yang efisien serta keramahan masyarakat Bali dapat mempercepat penyelesaian program ini yang nantinya mampu memberikan kontribusi terhadap peningkatan pembangunan sosial dan ekonomi Bali dan Indonesia.[ss]