"Dan untuk daerah rawan banjir, kita kerahkan UPTD SDA untuk memaksimalkan bantuan pompa dan kita berkoordinasi dengan pemerintah kabupaten dan kota. Lantaran arahan gubernur kita harus terus membantu masyarakat," katanya.
Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Provinsi Banten Nana Suryana mengaku telah menerjunkan petugas ke sejumlah lokasi bencana, banjir maupun tanah longsor.
Baca Juga:
Sigap DPUPR Depok Dengan Bersihkan Sampah Penyebab Banjir di Jalan Juanda
"Kita terjunkan petugas ke lokasi bencana, baik di Kota Tangerang, Kota Tangerang Selatan, Kabupaten Tangerang, Kabupaten Pandeglang dan kemarin pada saat di Padarincang itu malam hari kita langsung terjun ke sana," ujarnya.
Ia mengatakan mitigasi bencana menjadi hal ditekankan Gubernur Banten sehingga diharapkan mengantisipasi hal yang sama terulang, terutama jenis bencana yang dapat diprediksi.
"Kita terus melakukan koordinasi dengan pemda terkait agar hal itu tidak terjadi kembali, maka mitigasi bencana itu penting. Jadi sebelum terjadi kita dapat mengupayakan meminimalisir korban terdampak, baik infrastruktur dan lain sebagainya," ujarnya.
Baca Juga:
DPUPR Kota Tangerang Bangun Dua Putaran Jalan Maulana Hasanudin untuk Atasi Kemacetan
[Redaktur: Sutrisno Simorangkir]